Rabu, 26 Agustus 2015

Membuat Layout Halaman Majalah Efek Envelope


Membuat suatu Lay Out Majalah yang tampak dinamis dan indah dipandang mata tentunya sahabat harus bisa berkreasi dalam menuangkan suatu ide dalam pembuatan Majalah,
Untuk membuat  tulisan serta mengikuti alur gambarnya, bisa sobat buat dengan cara ini...
Ok kita langsung aja kita Mulai:
Pertama-tama sobat harus menyiapkan sebuah objek gambar
1. Gambar untuk tampilan pada majalah yang akan kita buat sebaiknya berformat PNG atau PSD dimana pada background belakangnya udah transparency, sehingga kita mudah membuat warna background pada editan CorelDrwa kita nantinya. Untuk tahap awal saya mencoba mearuh gambar salah seorang pemain tim kesayangan saya yaitu Persipura, dan gambar pemain Bio Pauline didalamnya.

Siapkan teks / tulisan yang akan dibuat sebagai isi dari halaman jangan lupa siapkan kopinya biar belajar CorelDraw kita makin asyik..he..he

Selanjutnya.. Langkah-Langkahnya:

1. Buka aplikasi coreldraw... pilih new
2. Copy teks kemudian ke lembar kerja coreldraw lalu tekan F8 untuk mengaktifkan Pen Tool kemudian buat ruangan dulu untuk teks yang akan dipindah dengan cara menahan klik kiri dan mendragnya dari ujung kiri atas ke kanan bawah agar teks bisa sesuai dengan yang diharapkan lalu paste ( ctrl - v ) teks ke dalam ruang teks yang telah dibuat dalam lembar kerja CorelDraw.

Tentunya ada sebagian text yang tertutup kan oleh badan kekar Bio Pauline…santai  Bro ..
untuk mengatasinya kalian klik kanan gambar tersebut dan pilih Order - To Back Of Layer atau bisa dengan melakukan Shorkut Key  Crl+PgDn..

4. klik teks / tulisan pada lembar kerja kamu... Setelah itu, waktunya memberikan  Effects - Envelope

Nah setelah sahabat anggap sesuai yang terbaik  kreasi desainnya juga dapat pula ditambahkan text  judul sesuai keinginan kita, jangan lupa tambahkan bacgroun warna di layar belakannya biar lebih menarik, pandangilah gambar yang teman-teman buat…Bagus Kan...

Ayo belajar terus sobat,.. siapa tau  besok kalian bisa menjadi editor handal di suatu kantor media Pemberitaan…

SEMOGA BERMANFAAT….!

Penulis : Ian Irman
Disaat waktu ini bermanfaat bagi sesama, disitulah aku mulai menulis.
Semoga Artikel ini berguna bagi para Sahabat....Terima Kasih.

0 komentar:

Posting Komentar